Motivasi |
Yang kecil biasanya yang sering
diabaikan. Yang tak berpangkat biasanya yang kerap diremehkan. Ya, itulah
fenomena yang seharusnya tak terjadi, namun justru mencuat dalam realita. Perlu
diperbaiki sudut pandang kita terkait problema ini. Dan perlu juga dimotivasi mereka
yang menjadi korban dari penilaian ini.
Motivasi, sebuah kata yang
memiliki aura positif dan sangat dinantikan oleh seluruh lapisan masyarakat
tanpa terkecuali. Dari anak kecil hingga usia lanjut, semua membutuhkannya.
Entah motivasi duniawi ataupun ukhrawi. Entah yang sifatnya verbal ataupun nonverbal.
Apapun bentuknya motivasi adalah satu elemen, satu aura, satu energi yang
menjadi pembangkit jiwa setiap makhluk.
Contoh motivasi seperti, “
Berhentilah mencari kebahagiaan. Karena bahagia bukan untuk dicari, tapi
diciptakan.”
Jika anda mencari siapa orang
yang berhasil? Andalah jawabannya. Yang sedang berjalan keluar dari lorong bernama
perjuangan, kepercayaan dan semangat tinggi.
Jika anda mencari siapa yang
membuat anda bahagia? Andalah orang yang justru anda cari. Hanya andalah yang
tahu bagaimana anda bisa bahagia. Dengan apa anda bisa bahagia. Orang lain
hanyalah perantara. Seperti rasa syukur, hanya anda yang bisa mengolahnya. Jadi
berbahagialah, karena andalah peran utamanya.
Mari berhenti mencari, karena apa
yang anda cari semua ada dalam diri anda. Tinggalkan sifat merasa, seperti
merasa tak mampu, merasa gagal, merasa kalah, dsb. Hanya anda yang sanggup
memimpin pola pikir anda. Ya. Sebab itu berpikirlah secara sehat lagi positif.
Yuk kenali diri anda. Karena apa
yang anda cari, ditemukan dalam diri anda.
0 comments